Destinasio – Jika kamu suka film Hollywood atau suka barang-barang branded, kamu harus jalan-jalan seru di Los Angeles. Setidaknya kamu pernah meluangkan waktu untuk berlibur dan berwisata di kota yang dipenuhi oleh selebritis terkenal di dunia ini.
Namun, tempat mana saja yang harus kamu kunjungi? Setidaknya kamu tidak lewatkan 3 lokasi jalan-jalan seru di Los Angeles berikut ini:
Hollywood Landmark
Ada banyak sekali Hollywood landmark yang bisa kamu kunjungi. Namun, kamu tidak boleh tidak mengunjungi Hollywood Walk of Fame. Karena di sinilah kamu akan melihat penghargaan yang diberikan untuk para selebritis paling berbakat di dunia. Ini semacam trotoar di mana ada ribuan plakat dengan nama selebritis dan juga tokoh terkenal. Ada bintang tamu yang ada nama tokoh terkenal yang berhak ada di sana.

Walk of fame. Photo via instagram @gabriel_black_clowns
Selain itu, ada juga The Hollywood Museum. Mungkin ini landmark yang harus kamu kunjungi setelah melewati Hollywood Walk of Fame. Ini merupakan museum yang luar biasa. Gedung ini memiliki 4 lantai. Di dalamnya, kamu akan melihat banyak sekali film terkenal dari zaman dulu hingga sekarang.

The Hollywood Museum. Photo via instagram @outatime

The Hollywood Museum. Photo via instagram @therinofandor
Kamu juga harus masuk ke The Dolby Theater. Ini merupakan bioskop dengan 3.400 tempat duduk. Ini yang sering digunakan sebagai Annual Awards tiap tahunnya.

Photo via instagram @yuripesama

The Dolby Theatre. Photo via instagram @ira_mila_ig

Photo via instagram @oboejones
Belanja di The Grove
Kurang lengkap rasanya jika kamu ke Los Angeles tanpa membawa buah tangan untuk dibawa pulang setelah liburan selesai. Dan tempat yang paling tepat untuk belanja adalah The Grove Los Angeles. Ini adalah surganya para pecinta shopping.

Photo via instagram @stephanieortegah

The Grove. Photo via instagram @brianagisellexo
Berbagai barang mewah yang dibuat oleh brand terkenal ada di sini, mulai dari aksesoris, makanan, kosmetik, dan lain sebagainya. Semuanya berasal dari brand terkenal yang dipakai oleh selebritis terkenal di Amerika Serikat.

Photo via instagram @thegrovela

Photo via instagram @thegrovela

Photo via instagram @thegrovela
Di The Grove, kamu tidak hanya bisa belanja untuk dijadikan buah tangan. kamu juga bisa merasakan makanan kelas 1 yang dibuat oleh para chef terbaik di dunia. Jadi, setelah kamu lelah jalan-jalan berkeliling The Grove, kamu bisa istirahat sejenak sambil menikmati makanan dan minuman kelas wahid.

Photo via instagram @thegrovela
Citadel
Selain The Grove, ada opsi lain untuk berbelanja, yaitu di Citadel. Ini merupakan shopping center terbesar di Los Angeles. Ada berbagai barang yang bisa kamu beli di sini, terutama produk fashion. Hampir semua brand fashion ternama dunia ada di sini, mulai dari Adidas, ALDO, BOSS, Calvin Klein, Bally, Coach, Converse, dan masih banyak lagi.
Shopping center ini bisa kamu kunjungi mulai jam 9 pagi hingga 9 malam. kamu hanya perlu menyiapkan budget untuk memborong barang branded apa saja yang kamu inginkan.
Itulah 3 lokasi jalan-jalan seru di Los Angeles. Kota yang satu ini memang bisa menguras isi tabungan kamu. Namun, jika kamu bijak, kamu bisa mengeluarkan uang untuk hal yang bermanfaat, tidak hanya sekedar memilih barang lalu memborongnya begitu saja.
Di LA, ada banyak barang mewah yang bisa kamu beli dan jadikan investasi. kamu bisa bawa pulang dan jual lagi dengan harga yang lebih menarik. Yang pasti, jadikan momen kamu di Los Angeles sebagai momen yang menggembirakan sekaligus menguntungkan. Maka dari itu, bijaklah memilih tempat jalan-jalan. Saat ini, kamu sudah dapatkan opsi lokasi jalan-jalan seru di Los Angeles. Jadi, tunggu apalagi? Rencanakan perjalanan wisata kamu ke Los Angeles sekarang juga.
—–
Follow Destinasio on:
Facebook destinasiomag
Twitter @destinasiomag
Instagram @destinasiomag
Email : heyo@destinasio.com